Sambut Ramadhan, Warga dan Siswa TPA Gelar Pawai hingga Bazar Sembako Murah

Warga BPK dan TPA Al-Iman Rajabasa gelar pawai Ramadan.
Sumber :
  • Istimewa

Bandar Lampung, Lampung – Sejumlah warga, siswa dari TPA Masjid Al Iman, serta Jama'ah Masjid Al Iman dan warga Perumahan Bumi Puspa Kencana (BPK) Gedong Meneng Rajabasa menggelar pawai Ramadhan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H. 

Warga Keluhkan Tumpukan Sampah di Jalan Dr. Warsito, Desak Walikota Bandar Lampung Bertindak!

Kegiatan ini turut dimeriahkan dengan pembagian bingkisan dan bazaar sembako murah yang digelar pada Jumat (28/2/2025).

Ketua pelaksana acara, Hani, mengatakan bahwa kegiatan pawai Ramadhan kali ini melibatkan ratusan peserta. Tahun ini, Masjid Al Iman, TPA, dan warga BPK kembali menggelar pawai Ramadhan sebagai bentuk kegembiraan dalam menyambut datangnya Ramadhan 1446 H. 

Polisi dan BPBD Evakuasi Pohon Tumbang di Jagabaya 3 Akibat Hujan Deras

"Sekitar 100 peserta ikut berpartisipasi, termasuk dari Warga BPK, Jama'ah Masjid Al Iman, TPA Al Iman, serta wali murid," ujarnya.

Pawai Ramadhan ini bertujuan untuk mempererat silaturrahmi antar umat Islam dan memupuk rasa saling menghormati serta saling memaafkan, terutama menjelang bulan yang penuh berkah. 

FKPP Bandar Lampung Ajak Masyarakat Ikut Aksi Solidaritas Palestina Besok di Tugu Adipura

Hani berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya guna mendukung terciptanya kerukunan antar sesama.

Kegiatan dimulai dengan sholat Ashar berjamaah di Masjid Al Iman, Gedong Meneng Rajabasa. Setelah itu, peserta pawai bersama-sama mengelilingi kompleks Perumahan Bumi Puspa Kencana Gedong Meneng Rajabasa melalui Jalan Zainal Abidin Pagar Alam. Titik akhir pawai berada di halaman Masjid Al Iman, tempat para peserta kembali berkumpul.

Halaman Selanjutnya
img_title