Janda 'Sebatang Kara' di Jatiagung Dapet Bantuan dari Kapolres Lampung Selatan

Kapolres serahkan bantuan
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

LampungKapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin, meninjau langsung lokasi bencana angin kencang disertai hujan lebat yang menerjang rumah milik Ibu Juminem, warga Desa Margodadi, Kecamatan Jatiagung, Lampung Selatan.

Tanggapan Bupati Lampung Selatan Terkait Aksi Protes Warga Tebar Ikan Lele di Jalan Rusak

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres didampingi Kapolsek Jatiagung IPTU Rudi Prawira, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, serta Kepala Desa setempat. Mereka hadir untuk memastikan kondisi warga terdampak serta memberikan dukungan moral dan bantuan.

AKBP Yusriandi menyampaikan rasa prihatinnya atas musibah yang dialami Ibu Juminem. Sebagai bentuk kepedulian, ia menyerahkan bantuan berupa 20 kilogram beras, 20 sak semen, serta 2 kodi atau 40 lembar asbes berikut paku. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban korban dalam memperbaiki rumah yang terdampak.

Es Krim dan Susu dari Polisi untuk Ceria Anak di Perjalanan

“Mudah-mudahan dengan pemberian bansos ini dapat membantu meringankan beban warga yang terdampak bencana. Kami berharap hubungan baik antara Polres Lampung Selatan dan masyarakat terus terjalin. Dengan adanya sinergi antara kepolisian, TNI, dan pemerintah desa setempat, pemulihan pascabencana dapat berjalan dengan baik, sehingga warga yang terdampak dapat segera bangkit dan kembali menjalani kehidupan sehari-hari dengan normal,” ujar Kapolres, Rabu (5/2/2025). 

Sementara itu, Ibu Juminem mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

Banjir Berlalu, Sampah Kembali Menggunung di Sungai Way Layap Pesawaran

“Saya sangat terharu atas kebaikan bapak-bapak semua. Saya tidak bisa berkata banyak, hanya bisa mengucapkan ribuan terima kasih. Semoga bapak Kapolres, Kapolsek, dan semua pihak yang membantu selalu diberikan kesehatan dan terus menjadi penolong bagi masyarakat,” ujar Ibu Juminem dengan mata berkaca-kaca.

Kunjungan dan bantuan yang diberikan Kapolres Lampung Selatan ini menunjukkan komitmen kepolisian dalam membantu masyarakat yang mengalami musibah. Dengan adanya kepedulian dari berbagai pihak, diharapkan proses pemulihan pascabencana dapat berjalan lebih cepat dan maksimal. (DJI)