Komplotan Perampok Sumatera Selatan Jarah Rumah Kosong di Bandar Lampung, Polisi Tangkap Satu Pelaku

Pelaku Hatta berada di tengah
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

LampungBandar Lampung kembali digegerkan dengan aksi komplotan perampok asal Sumatera Selatan (Sumsel) yang berhasil menjarah dua rumah kosong di wilayah Sukabumi dan Kedamaian pada Kamis (5/9/2024). 

Jual Motor Curian di Media Sosial, Tersangka Sindikat Curanmor Ditangkap Polisi

Dengan mengendarai Toyota Innova Reborn dari Sumsel, kelompok ini menggasak barang-barang mewah dan berharga di dua lokasi kejadian.

Di dua rumah yang mereka jarah, para pelaku berhasil membawa kabur barang-barang bernilai tinggi, di antaranya 1 laptop, tas Eiger, dompet Hush Puppies, dokumen penting seperti BPKB Honda Jazz dan Honda CBR, serta uang tunai sebesar Rp 2,5 juta. 

Warga Srengsem Bandar Lampung Dapat Layanan Kesehatan Gratis di Atas Kereta Api

Tak hanya itu, mereka juga mengangkut perhiasan emas, termasuk 6 cincin, 2 kalung, 3 anting, 1 gelang, 2 anting berlian, dan tas mewah bermerek Louis Vuitton (LV). Selain itu, 5 jam tangan dan 8 botol parfum turut diambil dalam aksi tersebut.

Aparat kepolisian bergerak cepat dan berhasil menangkap salah satu pelaku, M. Hatta (32), di Palembang pada Kamis (19/9/2024). Sementara tiga rekannya yang berinisial S, E, dan A masih buron dan masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Drama Pencurian Motor di Bandar Lampung, Pelaku Dikenali Korban Hingga Tertangkap Setelah Terjatuh

Kasatreskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Mukhammad Hendrik Apriliyanto, menjelaskan bahwa kelompok ini merupakan spesialis pencurian rumah kosong. 

"Para pelaku datang dari Sumsel dengan mobil untuk melakukan aksi di rumah-rumah kosong di Bandar Lampung," kata Hendrik dalam konferensi pers yang digelar di Mapolresta Bandar Lampung, Jumat (20/9/2024).

Halaman Selanjutnya
img_title