Viral Emak-emak Gelar Arisan Miliaran Rupiah, Ditjen Pajak Turun Tangan

Viral Emak-emak Gelar Arisan Miliaran Rupiah
Sumber :
  • TikTok @raja_dagang_mamuju

Wanita yang merekam video tersebut juga menyebutkan nama Fenny Frans, yang dikatakan sebagai inisiator dari arisan tersebut.

Sat Binmas Polres Lampung Tengah Berikan Penyuluhan Anti Bullying Kepada Siswa SD

Diketahui bahwa kelompok emak-emak dalam video tersebut berasal dari Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Setelah mengetahui hal tersebut, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Sulawesi Selatan, Barat, dan Tenggara (Sulselbartra) akan melakukan penyelidikan terhadap sumber kekayaan mereka.

LPAI Tubaba Minta Dinas Pendidikan Evaluasi Kepsek dan Dewan Guru SMPN 2 Terkait Kasus Perundungan

Alimuddin Lisaw, Plt Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Sulselbartra, telah memantau pelaksanaan arisan tersebut.

"Dari sumbernya aja, heran kok mereka punya banyak uang ya dari sisi perpajakannya," kata Alimuddin.

Ombudsman Lampung Terima 64 Laporan, Terbanyak Terkait Masalah Jalan Rusak

Alimuddin menyebutkan bahwa arisan mewah tersebut diadakan di salah satu kafe di Jalan Kumala, Kecamatan Tamalate, Makassar.

Meskipun begitu, dia menegaskan bahwa tidak mempermasalahkan arisan tersebut. Namun, Direktorat Jenderal Pajak hanya akan menyelidiki aset kekayaan mereka yang terlibat dalam arisan mewah tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title