Bupati Lampung Timur Kembali Diperiksa Kejati, Kali ini Soal Rumah Jabatan

M. Dawam Rahardjo saat hendak meninggalkan Gedung Pidsus
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

LampungBupati Lampung Timur, M. Dawam Raharjo, diperiksa selama 10 jam oleh Tim Penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung terkait dugaan tindak pidana korupsi pada proyek pembangunan dan penataan kawasan gerbang rumah jabatan bupati tahun anggaran 2022. 

Polisi Periksa Kejiwaan Ibu Bunuh Anak di Lampung Timur, Diduga Alami Baby Blues

Pemeriksaan berlangsung pada Senin (20/1/2025) dan menyoroti potensi kerugian negara senilai Rp6,99 miliar dari APBD 2022.

Kepala Seksi Penyidikan Kejati Lampung, Masagus Rudy, menjelaskan bahwa Dawam Raharjo diperiksa sebagai saksi. 

Polisi Selidiki Kasus Ibu Bunuh Bayi di Lampung Timur, Pelaku Diduga Alami Baby Blues

"Ia diperiksa sejak pukul 10.00 hingga pukul 20.00 WIB dengan total 40 pertanyaan terkait jabatannya sebagai kepala daerah," ungkap Masagus Rudy.

Menurutnya, pemeriksaan tersebut merupakan bagian dari pengungkapan kasus yang melibatkan berbagai pihak, termasuk unsur swasta, ASN, pegawai Dinas PUPR, serta rekanan penyedia jasa. Hingga saat ini, 30 saksi telah dimintai keterangan.

Tragis! Ibu di Lampung Timur Tega Bunuh Bayi Kandung karena Depresi, Lalu Coba Bunuh Diri

Penggeledahan dan Barang Bukti

Sebelumnya, pada 9 Januari 2025, Tim Penyidik Kejati Lampung menggeledah beberapa lokasi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, termasuk rumah dan kantor Bupati, serta Kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU). 

Halaman Selanjutnya
img_title