Masih Ingat Remaja Terluka Parah di Kunjir Lampung Selatan? Ternyata Korban Tawuran

Kapolres perlihatkan Sajam yang digunakan pelaku
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Lampung Selatan berhasil mengamankan dua tersangka terkait kasus penganiayaan dan kepemilikan senjata tajam di Kunjir, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, pada Kamis (25/7/2024) sekitar pukul 01.00 WIB. 

Dari Gula Kelapa hingga Keripik Pisang, Kewirausahaan Berbasis Tradisi di Lampung Selatan

Kapolres Lampung Selatan AKBP Yusriandi Yusrin, didampingi Kasat Reskrim AKP Dhedi Ardi Putra dan Kasi Humas AKP I Wayan Susul, menjelaskan bahwa pihaknya berhasil menangkap dua tersangka dalam insiden yang melibatkan pelajar dan menyebabkan dua remaja terluka parah akibat sabetan senjata tajam.

“Awalnya, kelompok Warbel, yang terdiri dari pelajar gabungan Desa Totoharjo, Kecamatan Bakauheni, membuat akun Instagram @warbel23pengkolan dan menghubungi kelompok remaja di Kunjir untuk bertemu di jembatan perbatasan Totoharjo dan Pancuran," jelas AKBP Yusriandi pada Jumat (26/7/2024).

Posyandu Banjarsuri Lampung Selatan Tingkatan Generasi Sehat dengan Inovasi Digital

Lebih lanjut, setelah dua kali tanpa respon, sekitar sepuluh motor dari kelompok Warbel menuju Kunjir. Di sana, mereka dihadang pemuda desa Kunjir dan salah satu anggota Warbel membacok pemuda berinisial M.B hingga terluka parah di pipi kiri. 

"Tersangka berinisial D yang membacok bersama dua temannya jatuh dari motor dan kabur berpencar. Korban RAP yang berusaha kabur diduga dianiaya warga di tepi laut hingga terluka parah dan kemudian dibawa ke RS Bob Bazar Kalianda," kata Kapolres. 

Pilar Pendidikan untuk Masa Depan Cemerlang Anak Bangsa di Lampung Selatan

Kapolres menegaskan bahwa penyelidikan kasus ini masih berlanjut. Saat ini, dua tersangka telah diamankan, salah satunya masih di bawah umur. 

"Besok kami juga akan memanggil orang tua siswa, kepala sekolah yang muridnya terlibat, serta camat dan kepala desa untuk pembinaan khusus,” tambahnya.

Halaman Selanjutnya
img_title