Daftar Lewat Nasdem-Demokrat, Herman HN Mantap Maju Bacagub Lampung

Herman HN saat mendaftar di Partai Nasdem Lampung
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

LampungHerman HN, mantan Walikota Bandar Lampung dua periode mendaftar bakal calon Gubernur (Bacagub) Lampung lewat penjaringan yang dibuka DPW Partai Nasdem dan Partai Demokrat

Partai Pengusung 02 Fobar 04, Ketua Sebut Kenal Baik Kok Panik?

Ketua DPW Partai Nasdem Lampung itu mengambil formulir pendaftaran secara langsung di Kantor DPW Partai Nasdem Lampung.

Dan saat mendaftar di Partai Demokrat, Herman HN diwakili oleh Liaisson Officier (LO) Rakhmat Husein.

Momen Partai Demokrat Dan Fauzi - Laras, Kok Bisa?

Rakhmat Husein menyampaikan, pendaftaran tersebut bersifat dinamis, begitu juga dengan pasangan Herman HN yang nantinya bakal mendampingi.

"Soal kemungkinan yang ditetapkan nanti semuanya akan berproses, Herman HN juga sudah mengambil berkas pendaftaran penjaringan di Partai Nasdem," kata Rakhmat Husein, Jumat (3/5/2024).

DPP Partai Demokrat Resmi Tunjuk Empat Pimpinan DPRD Kabupaten di Lampung

Sementara itu, terkait partai berikutnya yang bakal dijajaki, Rakhmat Husein mengaku hingga kini dirinya masih diberikan surat untuk mendaftar di PAN dan Partai Demokrat. (*)