Polresta Bandar Lampung Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Krakatau 2023

Kapolresta Bandar Lampung Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Zebra Krakatau
Sumber :
  • Polresta Bandar Lampung

Bandar Lampung, Lampung – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandar Lampung, melaksanakan kegiatan apel gelar pasukan Operasi Zebra Krakatau 2023 pada hari Senin pagi (04/09/2023).

Eks Mantri Bank BUMN di Bandar Lampung Sebut Siap Ganti Kerugian Negara

Kegiatan ini di pimpin langsung oleh Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., M.M.

Dengan mengusung tema "Kamseltibcar yang kondusif menuju Pemilu Damai 2024," kegiatan ini digelar di lapangan apel Mapolresta Bandar Lampung dan dihadiri oleh tamu undangan, termasuk Ketua DPRD Kota Bandar Lampung H. Wiyadi, Sp, MM, Mewakili Dandim 0410 Kota Bandar Lampung Kapten Inf Bunyamin, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandar Lampung, para pejabat utama, para Kepala Polsek di wilayahnya, dan peserta apel gelar pasukan Ops Zebra Krakatau 2023.

Ngaku Anggota, DD Tipu Seorang Wanita di Bandar Lampung Berujung Bui

Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., M.M., membacakan amanat Kapolda Lampung yang menyatakan bahwa permasalahan dalam lalu lintas saat ini telah berkembang dengan cepat dan dinamis. Ini adalah akibat dari peningkatan jumlah kendaraan bermotor dan penduduk, yang memerlukan alat transportasi untuk mobilitas dalam kehidupan sehari-hari. Tentunya hal ini akan mempengaruhi situasi keamanan, keselamatan, dan ketertiban dalam berlalu lintas di wilayah Provinsi Lampung.

"Beberapa waktu ke depan, Bangsa Indonesia akan melaksankan perhelatan besar, yaitu Pemilu 2024, di mana kita semua harus mendukung pelaksanaan Pemilu 2024," ujar Ino Harianto.

Tekan Penyebaran Wabah DBD, Polda Lampung Gencarkan Fogging ke Sejumlah Titik

Lebih lanjut, Kombes Pol Ino Harianto, mengatakan bahwa tujuan dari Operasi Zebra Krakatau 2023 adalah mengurangi angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas, dan angka fatalitas, serta meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, khususnya di wilayah hukum Polda Lampung dan Jajaran.

Operasi Zebra Krakatau 2023 akan berlangsung selama 14 hari, mulai tanggal 4 hingga 17 September 2023.

Halaman Selanjutnya
img_title