Pasokan Listrik Aman Selama Kunjungan Presiden Jokowi, Ini Kata PLN

Pengecekan Alat Pengukur dan Pembatas (APP)
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa (PLN)

Rangkaian kegiatan di hari pertama mencakup peninjauan program pompanisasi sawah tadah hujan di Desa Bandan Hurip Kecamatan Palas, peresmian Gedung Jokowi Learning Center (JLC) di SMA Kebangsaan Kalianda, dan peninjauan fasilitas kesehatan di RSUD Bob Bazar Kalianda. Kunjungan berlanjut ke Lampung Utara untuk meninjau Pasar Sentral Kotabumi dan pembangunan jalan Inpres Keramat Teluk.

PLN: Listrik di Lampung 100 persen Berhasil Dipulihkan Pasca Gangguan Transmisi

Sugeng mengungkapkan bahwa kehadiran presiden sangat membekas di tengah warga Lampung, terutama ketika presiden berjalan kaki dari hotel BBC World Bandarjaya menuju tempat kuliner kafe Moon Bee di Lampung Tengah, berbaur dan berfoto dengan warga.

Di hari kedua, kunjungan berlanjut ke Lampung Barat untuk meninjau fasilitas kesehatan di RSUD Alimuddin Umar dan panen kopi bersama petani di Kebun Kopi Desa Tembahang Batu Brak. Kemudian, presiden melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Tanggamus untuk melaksanakan salat Jumat di Masjid al Islah Kota Agung, meninjau pasar Kota Agung, dan fasilitas kesehatan di RSUD Batin Mangunang Tanggamus sebelum kembali ke Jakarta melalui Bandar Udara Radin Inten II.

PLN Sebut 60 Persen Listrik Pelanggan di Lampung Kembali Menyala

“Seluruh rangkaian kegiatan kunjungan kerja presiden telah berjalan aman dan lancar dengan pasokan listrik yang andal. Ini merupakan bukti dari kerja keras dan sinergi seluruh tim PLN dan stakeholder terkait,” pungkas Sugeng Widodo. (*)