Sukses Permalukan Jerman, Ini Lawan Timnas Jepang Selanjutnya

Sukses Permalukan Jerman, Ini Lawan Timnas Jepang Selanjutnya
Sumber :
  • FiFA World Cup

Bandarlampung, Lampung – Piala Dunia 2022 kembali mengeluarkan kejutan, dalam laga kedua Grup E, Timnas Jepang mempermalukan Jerman dengan skor akhir 2-1. Secara diatas kertas, Timnas Jerman unggul, namun takdir berkata lain, Timnas Jepang bermain sangat berhati-hati dan terus menekan. Dimenit-menit awal, kedua tim saling bertahan.

Meski Cedera Lionel Messi Masuk Skuad Argentina untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dipertengahan pertandingan babak pertama, Jerman mulai berani menekan dan mengambil alih pertandingan. Jerman tercatat beberapa kali membombardir pertahanan Jepang, di menit ke-17. Peluang emas perdana tercipta dari sundulan Antonio Rudiger di bagian kotak penalti usai memanfaatkan umpan dari Joshua Kimmich namun masih melebar.

Tak lama dari peluang itu, Timnas Jerman lagi-lagi memberikan ancaman, Kimmich melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti tapi masih gagal. Skor masih 0-0. Gol perdana terjadi di menit ke-33 melalui titik penalti, Ilkay Gundogan menjadi algojo dan sukses mencetak satu gol untuk Jerman.

FIFA Inspeksi Stadion yang Akan Digunakan untuk Piala Dunia U-17, JIS Salah Satunya

Meski bermain dibawah tekanan, dibabak kedua, Timnas Jepang bermain agresif. Jepang terus memanfaatkan kelemahan pertahanan, Gol penyeimbang muncul di menit ke-75 tendangan Takumi Minamino lalu bola ditepis dan mengarah ke Ritsu Doan yang dilanjutkan dengan sepakan keras ke arah gawang. Skor imbang 1-1.

Jepang terus menyerang membabi buta, serangan Jepang membuahkan hasil manis, gol kedua tercipta di menit ke-83 melalui Takuma Asano. Meski saling serang di menit akhir, tapi tidak ada gol tambahan sehingga skor 2-1 untuk Jepang.

2 Orang Tewas Ditembak Sebelum Pertandingan Pembuka Piala Dunia Wanita di Selandia Baru

Timnas Jepang dijadwalkan akan melawan Timnas Kosta Rika minggu 27 November di stadion Ahmed bin Ali Stadium.

Fakta-fakta Piala Dunia Qatar 2022, yang Terakhir Bikin Melongo

Halaman Selanjutnya
img_title