Tiyuh Balam Jaya Gelar Pilkati Antar Waktu

Pemilihan Antar Waktu Kepalo Tiyuh Balam Jaya
Sumber :
  • VIVA Lampung/Ari Widodo

Tubaba, Lampung – Pemerintah Tiyuh Balam Jaya, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat (tubaba), melaksanakan Pemilihan Kepalo Tiyuh (Pilkati) Antar Waktu (PAW), yang berlangsung di Aula Tiyuh setempat. Kamis (27/04/2023).

Pelaku Pencuri Sapi Waykanan Merupakan Kakak Beradik Asal Tulang Bawang Barat

Turut hadir pada kesempatan ini, Pj Kepalo Tiyuh Balam Jaya, Camat Way Kenanga, Anggota DPRD Kabupaten Tubaba, Forkopimda Tubaba, Kepala Pos Sektor Way Kenanga, Babinsa, dan panitia PAW.

Dalam pemilihan tersebut, berdasarkan surat nomor : 141/03/BA/PANPELKATI/-AW/BJ/-WK/IV/2023. Tentang Musyawarah Tiyuh dalam rangka pemilihan kepalo tiyuh antar waktu tiyuh balam jaya tahun 2023.

Terlibat Peredaran Narkoba, Pasutri di Tulang Bawang Barat Diamankan Polisi

Sebelum melakukan pemilihan Pilkati Antar Waktu, pemerintah Tiyuh Balam Jaya telah membentuk panitia pemilihan guna menerima para calon Kepala Desa PAW dan sekaligus menyeleksi para calon sesuai poin-poin yang telah ditetapkan sebagai yang tertuang pada Peraturan Bupati Tulang Bawang Barat Nomor : B/61/II.13/HK/TUBABA/2023 tentang Petunjuk Teknis Pemilihan Kepala Tiyuh Antar Waktu.

Dari hasil seleksi panitia, muncul 2 orang calon yang memenuhi syarat sesuai ketentuan. Yaitu, Afik Rafiki, dan Dwi Silawati.

Dijanjikan Akan Dinikahi, Anak di Bawah Umur Asal Tubaba Lampung Diculik dan Dicabuli

Selanjutnya pelaksanaan PAW Tiyuh Balam Jaya dilakukan secara musyawarah yang dilakukan oleh tokoh perwakilan dari setiap dusun yang telah dipilih oleh warga sebanyak 78 orang peserta.

Kemudian dari keputusan musyawarah, menghasilkan mufakat menyatakan, bahwa pemilihan Kepalo Tiyuh Balam Jaya tersebut dilakukan secara musyawarah mufakat.

Halaman Selanjutnya
img_title