FIFA Jatuhkan Sanksi Ringan Kepada PSSI Terkait Batalnya Piala Dunia U-20

FIFA jatuhkan sanksi ringan kepada PSSI
Sumber :
  • @istockphoto

VIVA Lampung, Nasional  – FIFA menjatuhkan sanksi ringan kepada Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia ( PSSI ) pada Kamis malam, setelah Indonesia membatalkan Piala Dunia U-20. Menurut situs resmi FIFA, Administrasi FIFA telah merekomendasikan pembekuan dana pengembangan sepak bola di Indonesia melalui FIFA Forward.

Pesepakbola Putri Asal Lampung Nabila Syisilia Masuk List 30 Pemain Timnas Indonesia U-17

FIFA Forward 3.0 merupakan kebijakan baru yang diluncurkan pada Januari 2023, yang akan berjalan hingga akhir tahun 2026. Program tersebut bertujuan untuk menyediakan pendanaan bagi pengembangan sepak bola di negara-negara anggota FIFA.

"Presiden FIFA menjelaskan bahwa setelah pertemuan minggu lalu, Administrasi FIFA untuk sementara merekomendasikan pengurangan penggunaan FIFA Forward sampai pemberitahuan lebih lanjut, dan sekarang akan menilai secara mendalam rencana strategi yang telah diajukan hari ini sebelum mencabut sanksi ini," kata FIFA dalam sebuah pernyataan.

Pesta Sekura Cakak Buah Budaya Warisan Nenek Moyang Khas Lampung Barat

Pada 29 Maret, FIFA resmi membatalkan Piala Dunia U-20 di Indonesia, setelah membatalkan pengundian tim peserta pada 26 Maret yang seharusnya berlangsung pada 31 Maret.

Ketua PSSI Erick Thohir langsung menemui Presiden FIFA Gianni Infantino di Doha, Qatar setelah pengundian resmi dibatalkan dalam upaya mempertahankan acara dua tahunan di negara tersebut. Namun, kunjungan Erick tak mengubah keputusan FIFA.

KH Ahmad Hanafiah, Pejuang Kemerdekaan Asal Lampung Resmi Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional

Setelah keputusan diambil, Erick bertemu lagi dengan Infantino di Paris, Prancis pada 5 April untuk menunjukkan draf pertama renstra sepak bola Indonesia.

Menurut FIFA, dalam pertemuan itu, Erick juga menyampaikan rencana dan komitmen Presiden Joko Widodo untuk menambah infrastruktur sepak bola di seluruh tanah air.

Pertemuan terakhir antara Erick dan Infantino menghasilkan sanksi ringan terhadap PSSI, dan Indonesia terhindar dari sanksi yang lebih berat seperti larangan berlaga di turnamen resmi FIFA.(Antara)