Ribuan Honorer di Tanggamus Lampung Gelar Aksi Damai Tuntut Kejelasan Status PPPK Penuh Waktu

Ribuan honorer di Tanggamus Lampung tuntut kejelasan status PPPK
Sumber :
  • Lampung.viva

Tanggamus, Lampung – Ribuan tenaga honorer berstatus R2 dan R3 dari berbagai sektor di Kabupaten Tanggamus menggelar aksi damai pada Rabu, (15/1/2025), di Lapangan Pemkab Tanggamus. 

Aksi Petani Singkong di Lampung Hampir Ricuh, Tuntutan Kenaikan Harga Tak Kunjung Terpenuhi

Aksi ini bertujuan untuk menuntut kejelasan mengenai status pengangkatan mereka sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) penuh waktu, setelah hasil seleksi PPPK 2024 tahap 1 diumumkan.

Ketua DPRD Tanggamus, Agung Setyo Utomo, sempat menemui para peserta aksi sebelum dimulai untuk meminta mereka tetap tenang dan menghindari tindakan anarkis. 

GRIB Jaya Gelar Aksi Demo dan Geruduk PT Agung Jaya Raya, Tuntut Keadilan untuk Masyarakat

Aksi damai ini melibatkan ribuan honorer yang berasal dari berbagai sektor, termasuk pendidikan, kesehatan, teknis administrasi, hingga Satpol PP dan Dinas Perhubungan, yang memadati lapangan sambil berorasi.

Di tengah-tengah massa, orator aksi memimpin yel-yel yang menggema, "Para petinggi, para petinggi, dengarkan kami. Penuh waktu, penuh waktu, harga mati!" Tuntutan utama dari Forum Honorer R2 dan R3 adalah agar status mereka dapat diubah menjadi PPPK penuh waktu.

3 Mahot Diterjunkan Tangkap Kawanan Gajah Liar Pembunuh Warga Tanggamus Lampung

Sarjio, Ketua Forum Honorer R2 dan R3 Kabupaten Tanggamus, dengan tegas menyuarakan aspirasi mereka kepada pemerintah daerah. Ia juga berharap agar pendapatan daerah Tanggamus meningkat, sehingga mampu mendukung pengangkatan mereka menjadi PPPK penuh waktu.

Usai berorasi, perwakilan honorer diterima dalam audiensi dengan Asisten 1 Pemkab Tanggamus, Sukisno, Ketua DPRD Agung Setyo Utomo, beberapa anggota DPRD, perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan Kabag Ops Polres Tanggamus, Kompol Samsuri.

Halaman Selanjutnya
img_title