Mimbar Demokrasi di Lampung, PDIP Berdaulat Dalam Politik

Mimbar Demokrasi di Kantor PDIP Lampung
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

Lampung – DPD PDIP Lampung sukses mengadakan acara Mimbar Demokrasi bertajuk 'Memperkuat Demokrasi untuk Indonesia yang Berkeadilan dan Berdaulat' pada Sabtu (18/1/2025). 

HUT ke-52 PDIP, Sudin: Politik Bukan Ajang Fitnah tapi Kerja Nyata

Acara ini berlangsung di Lantai III Gedung Kantor DPD PDIP Lampung, dengan mengundang berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi mahasiswa, organisasi kemasyarakatan keagamaan, organisasi kepemudaan (OKP), tokoh masyarakat, dan akademisi.

Sekretaris DPD PDIP Lampung, Sutono, menyampaikan bahwa mimbar demokrasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada generasi muda mengenai pentingnya demokrasi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hasto Tak Gentar Usai Ditetapkan sebagai Tersangka oleh KPK, Tetap Optimis Hadapi Kasus Hukum

"Ini seperti halnya PDIP yang ingin berdaulat di bidang politik dengan demokrasi yang sesuai peraturan perundang-undangan dan hukum yang tegak lurus," ujar Sutono.

Acara ini juga menjadi ajang pengingat bagi generasi muda tentang perjalanan demokrasi Indonesia dari era Orde Baru hingga kini. 

SMA YP Unila Jadi Tuan Rumah Piala Gubernur E-sports Lampung 2024, Ribuan Pelajar Adu Ketangkasan

Sutono menekankan bahwa demokrasi harus dibangun dengan keadilan sosial dan wawasan kebangsaan yang kuat.

"Melalui mimbar demokrasi ini, kami ingin menyampaikan nilai-nilai jati diri kebangsaan dan wawasan nusantara yang berbasis demokrasi dan keadilan sosial, yang merupakan pilar penting untuk masa depan bangsa," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
img_title