Polres Lampung Selatan Gelar Sertijab Pejabat Baru, Optimalkan Tugas dan Tanggung Jawab

AKBP Yusriandi Yusrin melakukan sertijab sejumlah pejabat di Polres
Sumber :
  • Lampung.viva

Di sisi lain, jabatan Kapolsek juga mengalami perubahan. AKP Indik Rusmono, S.I.K., M.H., yang sebelumnya menjabat Ps. Kapolsek Natar Polres Lampung Selatan, kini dipercaya menjadi Kasat Reskrim Polres Lampung Selatan. 

Egi Manuver Birokrasi: 10 Pejabat Dilantik, 3 Jadi Plt

Posisi Kapolsek Natar diisi oleh AKP Setio Budi Howo, S.H., yang sebelumnya menjabat Ps. Kanit 2 Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Lampung.

Rotasi lainnya juga terjadi pada sejumlah pejabat di tingkat Kapolsek, seperti AKP Firman Widyaputra Lukman Suma’atmadja, S.I.K., M.Si., yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kawasan Pelabuhan Bakauheni, kini dipercaya sebagai Kasi SIM Subdit Regident Ditlantas Polda Lampung. 

Peringati HUT Bhayangkara ke-79, Polres Lampung Barat Gelar Upacara Khidmat dan Tampilkan Aksi Atraktif

Posisi Kapolsek Kawasan Pelabuhan Bakauheni selanjutnya diisi oleh AKP Edy Saputro, S.I.K., M.H., yang sebelumnya menjabat Kabagops Polres Pesawaran.

Selain itu, sejumlah rotasi lainnya juga mencakup pergantian Kapolsek, seperti Iptu Dixo Romadi Alfansyah Subing, S.Tr.K., M.M., yang sebelumnya menjabat Ps. Kapolsek Penengahan, kini ditempatkan sebagai Bhayangkara Administrasi Penyelia RO SDM Polda Lampung dalam rangka mengikuti pendidikan S1 STIK-PTIK tahun ajaran 2025. 

Peringati HUT Bhayangkara ke-79, Polsek Penengahan Sabet Empat Penghargaan Bergengsi dari Polres Lampung Selatan

Posisi Kapolsek Penengahan kini dipercayakan kepada Iptu Donal Afriansyah, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Satreskrim Polres Lampung Selatan.

Iptu Ade Candra, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Sragi, kini dimutasi ke posisi baru sebagai Ps. Kanit Reskrim Polsek Natar.

Halaman Selanjutnya
img_title