Tomas, Akademisi, Ketua PWI Support Polres Pringsewu Menindak Oknum Wartawan Yang Meresahkan
- Nanang
"Intinya masyarakat mendukung langkah langkah kongkrit Polri untuk cipta kondisi kerja yang produktif, akuntabel dan transparan dilandasi sifat kejujuran," tukasnya
Ketua PWI Pringsewu Joko Sulistiyo mengapresiasi langkah Kapolres Pringsewu yang menyampaiakan himbauan melalui voice note sebagai upaya untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat dan khususnya para penyelenggara pemerintahan di Bumi Jejama Secancanan.
"Seperti yang disampaikan Kapolres beberapa waktu lalu, bahwa tujuannya adalah untuk menjaga marwah wartawan di Pringsewu bukan untuk mengkotak kotak wartawan apa lagi mengkriminalisasi," kata Joko Sulistiyo.
Untuk diketahui Oknum LSM di Kabupaten Pringsewu berinisial Abidin Ayub warga Kecamatan Pringsewu ditangkap Polisi karena diduga telah melakukan pemerasan terhadap sejumlah kepala pekon (Kades).
Abidin yang merupakan mantan Kepala Pekon dan calon legislatif pada Pemilu 2024 lalu, di tangkap di wilayah Kecamatan Adiluwih Sabtu (12/10/2024). Dari tangan Abidin turut diamankan uang sebesar Rp.16 juta yang diduga sebagai hasil pemerasan dari sejumlah kepala pekon.
Modusnya memposes situs yang mengatasnamakan media yang dia gunakan untuk mengirimkan ancaman kepada sejumlah kepala pekon dengan mengirim link berita dan meminta sejumlah uang.
Dihari yang sama Polisi juga menangkap Doni warga Kecamatan Sukohrajo yang mengaku sebagai wartawan atas dugaan melakukan pemerasan terhadap kepala pekon dengan alasan menagih uang media. Dari tangan Doni petugas mengamankan uang sebesar Rp.3 juta.