Sambangi Sekolah, Satlantas Polres Tulang Bawang Tindak Motor Berknalpot Brong

Satlantas Polres Tuba: Amankan Kendaraan R2 dengan knalpot racing
Sumber :
  • Satlantas Polres Tulang Bawang

Tulang Bawang, Lampung – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menggelar kegiatan police goes to school guna memberikan pembinaan dan penyuluhan (binluh) kepada para pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA).

Pasca Putusan MK, KPU Tulang Bawang Dijaga Ketat Polisi

Kegiatan police goes to school ini berlangsung di SMA Negeri 2 Menggala, Kampung Tiuh Tohou, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang. Senin, 15 Januari 2024.

Kasat Lantas Polres Tulang Bawang, Iptu. Glend Felix, mengatakan bahwa, pihaknya hari ini menggelar kegiatan Police Goes To School di SMA Negeri 2 Menggala.

Bentuk Rasa Empati, Kapolres Tulang Bawang Melayat ke Rumah Nakes Meninggal Dunia Saat Bertugas

"Hari ini personel kami yang dipimpin langsung oleh PS. Kanit Kamsel Sat Lantas, Aiptu. Deny Ertanto, menggelar kegiatan police goes to school di SMA Negeri 2 Menggala, Kampung Tiuh Tohou," kata Kasat Lantas.

Polres Tulang Bawang Periksa Oknum Kepsek yang Videonya Viral sedang Konsumsi Sabu

Sambung Glend, kegiatan police goes to school di awali dengan menjadi pembina upacara, lalu dilanjutkan dengan penindakan terhadap para pelajar yang menggunakan knalpot brong/racing di sepeda motor yang mereka gunakan.

"Dalam penindakan ini, ditemukan delapan pelajar yang menggunakan knalpot brong/racing di sepeda motornya. Terhadap ke delapan pelajar tersebut diberikan peringatan dan mereka berjanji akan memasang kembali knalpot standar di sepeda motornya," terangnya.

Halaman Selanjutnya
img_title