Antisipasi Bencana Banjir, BPBD Kota Bandar Lampung Siagakan 52 Personel 24 Jam
- iStockphoto
Bandar Lampung – Memasuki musim hujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemkot Bandar Lampung telah menyiagakan puluhan personelnya selama 24 jam.
Kepala BPBD Pemkot Bandar Lampung, Ahmad Husna, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiagakan 52 personel untuk mengantisipasi potensi bencana selama musim hujan di Bandar Lampung.
“BPBD Bandar Lampung telah menyiagakan 24 jam pos siaga yang berjumlah 52 personel,” ujar Husna pada Minggu (5/11/2023).
“Kami siap bergerak apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan di Kota Bandar Lampung,” tambahnya.
Husna menyatakan bahwa meskipun beberapa hari terakhir Bandar Lampung telah diguyur hujan, situasi dan kondisinya masih terbilang aman.
“Semua aman, tetapi kemarin ada pohon tumbang di Enggal yang menimpa kios dagang warga,” katanya.