Kolaborasi Seniman, Street Punk, dan Aktivis Percantik Bandar Lampung dengan Mural 'Lampung Damai'
- Lampung.viva
Bandar Lampung, Lampung – Dalam upaya mempercantik wajah Kota Bandar Lampung, sejumlah seniman, komunitas street punk, dan aktivis dari Lampung berkolaborasi untuk menciptakan mural bertajuk "Lampung Damai" pada Selasa, 13 Mei 2025, siang.
Lokasi pembuatan mural ini terletak di Jalan RA Kartini, tepatnya di depan Central Plaza Bandar Lampung, yang menjadi saksi lahirnya berbagai karya seni dengan pesan mendalam.
Mural yang dibuat tak hanya memperindah kota, namun juga mengajak masyarakat untuk merenungkan pesan perdamaian dan keharmonisan di Provinsi Lampung.
Koordinator Nusantara Art Project, Andre, mengungkapkan bahwa kegiatan ini berawal dari inisiatif komunitas Street Punk yang ingin menuangkan ide tentang "Lampung Cinta Damai".
Menurutnya, mereka ingin berkontribusi dalam mempercantik kota sekaligus menyampaikan pesan bahwa Lampung adalah tempat yang damai dan indah.
"Proyek ini semata-mata bertujuan untuk memperindah Kota Bandar Lampung. Yang lebih luar biasa lagi, gagasan ini datang dari komunitas Street Punk, anak-anak jalanan yang ingin mengubah pandangan masyarakat dan memperkenalkan Lampung yang Damai dan Indah. Mereka ingin berkoordinasi dengan kami untuk memastikan bahwa kegiatan ini tidak merugikan warga," jelas Andre.
Selain itu, Ketua Komisariat PMII Universitas Lampung (UNILA), Angga Saputra, juga memberikan dukungannya terhadap kegiatan Nusantara Art Project dan komunitas Street Punk.