Polres Metro Beri Pengamanan Pemberangkatan Jamaah Calon Haji Tahun 2023

Polres Metro PAM Pemberangkatan Jamaah Calon Haji
Sumber :
  • Polres Metro

Metro, Lampung – Dalam rangka pelepasan jamaah calon haji Kota Metro tahun 2023, Polres Metro, Polda Lampung memberikan pengamanan bagi pemberangkatan rombongan jamaah calon haji yang berlokasi di Masjid Agung Taqwa Kota Metro pada Minggu (04/06/2023) pagi.

Pemantapan Teknis Pengamanan dan Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni

Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho S.IK, M.IK, yang turut hadir dalam kegiatan pelepasan jamaah calon haji Kota Metro, mengatakan pihaknya terlibat dalam pengamanan dan pengaturan lalu lintas.

"Mulai pukul 07.45 Wib anggota Polres Metro yang terlibat dalam pengamanan dan pamtur lalin untuk mengantiaipasi kemacetan saat para jamaah yang datang ke Halaman Masjid Agung Taqwa untuk berkumpul sebelum berangkat sudah berada di lokasi kegiatan," ungkapnya.

Polda Lampung Siaga Amankan Wisata dan Arus Balik hingga Pasca Lebaran

Kompol Zulkifli S.Pd, yang bertugas sebagai koordinator PAM dalam kegiatan ini, juga menjelaskan, personel Polres Metro disiagakan dan tugaskan untuk mengamankan barang bawaan jamaah calon haji serta pengikut rombongan, termasuk kendaraan yang digunakan untuk mengantarkan jamaah calon haji. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi kepadatan lalu lintas sehingga tidak terjadi kemacetan di jalan raya.

Patroli Gabungan di Lampung Selatan Siaga Amankan Malam Takbir dan Sholat Ied

Personel Polantas diperintahkan untuk menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas di jalur yang digunakan oleh kendaraan rombongan jamaah calon haji.

Personel Sabhara ditugaskan untuk menjaga situasi keamanan agar tetap kondusif. Sedangkan personel Reskrim diminta untuk bertindak cepat dan segera memproses jika terjadi tindak pidana.

Halaman Selanjutnya
img_title