Cemburu Buta, Suami Habisi Nyawa Tetangga yang Diduga Selingkuhi Istrinya
Sabtu, 7 September 2024 - 08:50 WIB
Sumber :
- Istimewa
"Saat menuju dapur, pelaku mendengar suara dari arah kamar belakang. Merasa curiga, ia lantas mengambil golok yang tergantung di dinding," AKBP Adanan.
Dengan golok di tangan, pelaku membuka pintu kamar belakang dan terkejut melihat istrinya sedang bersama korban.
Korban kemudian mencoba melarikan diri melalui pintu belakang setelah mendorong pelaku. Namun, pelaku mengejar dan membacoknya tiga kali di bagian punggung.
Baca Juga :
Kapolsek Negara Batin dan Dua Anggota Polsek Tewas Tertembak Saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Way Kanan
Setelah itu, pelaku mencari istrinya yang bersembunyi dan mengunci diri di kamar karena ketakutan.
Adanan menambahkan, jasad korban ditemukan warga dalam keadaan bersimbah darah di kebun belakang rumah pelaku. (*)