Keluarga Korban Beberkan Hubungan Antara Korban dan Pelaku Pembunuhan di Pringsewu Lampung

Korban Pembunuhan
Sumber :
  • Nanang

Lampung –Keluarga korban terpukul atas peristiwa pembunuhan sadis yang menimpa keluarganya pada Jum'at (26/07/24). Dan, beberkan hubungan antara korban dan pelaku.

Tragedi di Polres Solok Selatan: Kabag Ops Tembak Mati Kasat Reskrim, Diduga karena Masalah Tambang

 

Korban yaitu Feri Handika (37) dan pelaku Arfan Gunawan (27). Keduanya beralamat di Dusun Saribumi Pekon Wates Selatan Kecamatan Gading Rejo Pringsewu Lampung.

Konsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Rumah di Pelita Ujung, Satu Orang Luka Bakar

 

Korban yang meninggalkan dua orang anak yang masih kecil dan seorang istri. Korban dan pelaku merupakan paman dan keponakan yang tinggal dilokasi yang sama di lingkungan pondok pesantren. Rumah keduanya berjarak sekitar 1 M antara rumah korban dan pelaku bersebelahan.

Kerap Diancam hingga disebut 'Anak Pungut' Gadis di Bandar Lampung Laporkan Sepupu Angkat ke Polisi

 

Dari pantauan dilokasi tempat kejadian perkara, korban dihabisi oleh pelaku tepat didepan rumah pelaku. Dan, dilokasi pertama terlihat garis polisi masih terpasang. Juga, ceceran darah masih terlihat. 

 

Kemudian, antara lokasi pertama dan kedua dimana korban sempat berlari menuju masjid untuk meminta pertolongan yang berjarak sekitar kurang lebih 30 M. Dan, terlihat darah berceceran dipintu masuk masjid. Dilokasi juga garis polisi terpasang. 

 

Terpisah, diungkapkan Ansori, paman korban merasa berduka atas meninggalnya korban dan hubungan antara korban sama pelaku masih ikatan saudara.

 

" Antara pelaku dan korban hubungannya dekat yaitu pelaku keponakan korban. Hubungannya paman dan keponakan," ucap Ansori pada Sabtu (27/07/24).

 

Menurutnya, sebelum kejadian bahwa korban mengeluarkan motor dan geber geber motornya. 

 

"Dan, pada saat itu pelaku sedang mengupas kelapa kemudian karena anak pelaku sedang tidur dan pelaku resah dan tidak terima kemudian menegur korban dan terjadi pembunuhan," jelasnya.

 

Dan, korban langsung dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum pekon setempat.