Pelaku Pencuri Sapi Waykanan Merupakan Kakak Beradik Asal Tulang Bawang Barat

Barang Bukti Tiga Ekor Sapi Hasil Curian
Sumber :
  • Nanang

Diketahui, 1x24 jam pihak kepolisian ungkap pelaku pencurian hewan ternak sapi di Kampung Bima Sakti Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan Lampung.

Polisi Tangkap Pelaku Tipu Gelap Asal Waykanan

Korban, Ana Widodo warga Kampung Bima Sakti Kecamatan Negeri Besar Kabupaten Way Kanan Lampung.

Sedangkan, pelaku Wandi (19) dan Joni (28) merupakan warga Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat Lampung.

Bravo Polisi, DPO Curas Di Waykanan Di Tangkap Di Jakarta

Joni sendiri merupakan seorang residivis dalam perkara pencurian mobil di wilayah hukum Polres Tulang Bawang Barat.

Dijelaskan Kapolres Waykanan AKBP Pratomo Widodo bahwa modus operandinya sendiri berawal dari sekira 15.00 wib kedua pelaku mencari sasaran di wilayah Kabupaten Waykanan.

AKBP Pratomo Widodo : Polri Diharapkan Hadir Ditengah Masyarakat

"Ketika sudah menemukan sasaran kedua pelaku sekira pukul 01.00 wib merencanakan pencurian dengan cara pelaku menggunakan 1 (unit) mobil Pickup merk carry warna biru lalu diparkirkan di simpang PTP Kampung Bima Sakti,"ucap kapolres pada Kamis (30/05/24).

Kemudian, kedua pelaku berjalan kaki menuju kandang belakang rumah lalu melepaskan rantai yang dikunci dengan mur dan baut. 

Halaman Selanjutnya
img_title