Polres Lampung Barat Gelar Bakti Sosial Bersama Mahasiswa, Aliansi BEM, dan OKP Sambut Ramadhan
Kamis, 27 Februari 2025 - 16:23 WIB

Sumber :
- Istimewa
Kapolres Lampung Barat, AKBP Rinaldo Aser, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada mahasiswa, Aliansi BEM, serta OKP yang telah berkolaborasi dalam kegiatan Baksos ini.
"Kami berharap kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan serta menjadi simbol kebersamaan antara Polri, masyarakat, dan generasi muda dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan. Semoga ini dapat mempererat hubungan kita semua," ungkap AKBP Rinaldo.
Sementara itu, salah satu perwakilan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi BEM mengungkapkan rasa bangganya dapat berpartisipasi dalam kegiatan Baksos ini.