Pemkot Bandar Lampung Anggarkan Rp 7,3 Miliar untuk Bantuan Beasiswa

Pemkot Bandar Lampung Anggarkan Rp 7 Miliar untuk Beasiswa
Sumber :
  • Istimewa/BEC

Bandar Lampung, Lampung – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung telah menganggarkan sejumlah Rp 7,3 miliar untuk program bantuan beasiswa SMA/SMK dan sarjana (S1).

Kirab Marching Band dan Karnaval Pawai Kendaraan Hias di Lampung

Bantuan pendidikan tersebut direncanakan akan diberikan kepada 2000 siswa-siswi berprestasi namun kurang mampu di Kota Bandar Lampung pada tahun ajaran 2023/2024.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bandar Lampung, M Nur Ramdhan, menyatakan bahwa jumlah total beasiswa yang akan diberikan sebanyak 2000 untuk siswa SMA dan mahasiswa S1.

Eks Mantri Bank BUMN di Bandar Lampung Sebut Siap Ganti Kerugian Negara

"Jadi total ada 2.000 beasiswa untuk mahasiswa dan SMA. Sementara kalau SD dan SMP kan sudah ada Biling,” kata M Nur Ramdhan, Rabu, 21 Juni 2023.

Ngaku Anggota, DD Tipu Seorang Wanita di Bandar Lampung Berujung Bui

Namun, rincian besaran biaya yang akan diberikan kepada masing-masing penerima beasiswa tidak dijelaskan.

Menurut Ramdhan, besaran biaya tersebut akan ditentukan berdasarkan tempat sekolah masing-masing penerima beasiswa.

Halaman Selanjutnya
img_title