Lebaran 2023: Antusias Warga Laksanakan Salat Idul Fitri 1444H
- VIVA Lampung/Juanda
Lampung Utara, Lampung – Hari raya lebaran 2023 menjadi momen bagi warga untuk melaksanankan salat Idul Fitri bersama keluarga. Secara berjamaah, warga laksanakan salat di Masjid desa. Momen ini menjadi sarana silaturahmi dan ibadah bagi warga.
Seperti terpantau oleh jurnalis Lampung Viva, warga antusias menyambut perayaan lebaran, dengan melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid Baitul Mukmin, Dusun Kampung Baru, Kecamatan Blambangan Pagar, Kabupaten Lampung Utara pada hari Sabtu (22/4).
Menurut Supardi, Salah satu Jemaah masjid menuturkan bahwa pelaksanaan salat idul fitri tahun ini tidak beda dengan tahun sebelumnya, masjid dipenuhi jemaah baru, yang pulang mudik.
"Cukup ramailah masjid kita, banyak juga yang bisa pulang (mudik)" imbuh Supardi.
Setelah salat, warga saling saling berjabat tangan dan memohon maaf, sebelum pulang ke rumahnya masing-masing.
Setelah itu, banyak masyarakat menyiapkan rumah mereka untuk menjamu tamu, dengan makanan khas lebaran, yakni ketupat dan opor ayam.
seperti dituturkan Cecep bahwa di rumahnya telah dihidangkan masakan spesial olahan ayam.
"Mampir kerumah, saya siapkan makanan spesial (opor ayam dan ketupat)" tutur Cecep.
Selain opor ayam dan ketupat, makanan khas lebaran lainya adalah kue lapis legit, kue olahan mentega, dan kue kaleng jajanan pasar.
Lebaran menjadi momen spesial bagi warga untuk dirayakan bersama keluarga.