Modus Baru Penyelundupan Satwa Liar Digagalkan di Pelabuhan Bakauheni, Disembunyikan di Bawah Sasis Truk

Karantina Satuan Pelayanan Bakauheni Lampung
Sumber :
  • Istimewa

Bakauheni, Lampung – Petugas Karantina Satuan Pelayanan Bakauheni, Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan Lampung, bersama tim dari Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni, berhasil menggagalkan penyelundupan ratusan ekor burung liar di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan pada Minggu (16/2/2025) malam, sekitar pukul 23.00 WIB.

Kompak! Satu Keluarga di Bandar Lampung Ditangkap Polisi Usai Jarah Gudang Kosong

Kecurigaan muncul saat petugas melihat satu unit kendaraan mobil Tronton Box dengan nomor polisi B 9261 UEX yang hendak menyeberang ke Pulau Jawa. 

Setelah melakukan pemeriksaan, petugas menemukan satwa liar jenis burung yang disembunyikan di sasis bawah truk yang membawa barang dari Pekanbaru dengan tujuan Bekasi.

Ratusan Burung Dilindungi Gagal Diselundupkan Lewat Bakauheni, Disembunyikan Dalam Kabin Sopir

Kepala Satuan Pelayanan Bakauheni, Drh. Akhir Santoso, membenarkan bahwa pihaknya berhasil menggagalkan penyelundupan 982 ekor burung liar yang dimasukkan ke dalam 65 keranjang box. 

Burung-burung tersebut disembunyikan dengan menggunakan kardus yang sudah dipernis hitam di bagian bawah truk.

Gagal Selundupkan Ratusan Burung, Truk Berisi Satwa Dilindungi Diamankan di Pelabuhan Bakauheni

"Si sopir sudah mulai pintar mengelabui petugas, tetapi berkat insting petugas, kami berhasil menemukan burung yang disembunyikan di sasis bawah truk. Total ada 65 keranjang box berisi berbagai jenis burung dengan total 982 ekor," ujar Drh. Akhir Santoso.

Burung-burung yang ditemukan terdiri dari berbagai jenis, seperti Siri-siri (27 ekor), Kinoy (125 ekor), Cucak Ranting (60 ekor), Cucak Biru (12 ekor), Cucak Ijo Mini (36 ekor), Sri Gunting Kelabu (9 ekor), Poksay Mandarin (14 ekor), Cucak Ijo (11 ekor), Serindit (18 ekor), Pleci (600 ekor), Sikatan (43 ekor), Air Mancur (11 ekor), Kepodang (4 ekor), dan Kutilang Emas (12 ekor).

Halaman Selanjutnya
img_title