Lonjakan Pemudik Nataru di Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Lampung Diprediksi Melonjak

Gerbang tol Kotabaru
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

Lampung – PT Bakauheni Terbanggi Besar (BTB) Toll Road telah menyiapkan segala fasilitas dan operasional untuk menyambut lonjakan pemudik pada libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024. 

Antisipasi Lonjakan Pemudik, KAI Tambah 8.424 Kursi untuk untuk Angkutan Nataru 2025 Rute Tanjung Karang

Jalan tol sepanjang 140 km ini diprediksi akan menjadi jalur utama bagi ribuan kendaraan yang akan melintasi jalur Sumatera, dengan puncak lonjakan kendaraan diperkirakan mencapai 53 ribu unit.

Direktur PT BTB, I Wayan Mandia

Photo :
  • Foto Dokumentasi Riduan
Polda Lampung Siap Amankan Nataru, 3.630 Personel Siaga di 68 Pos Strategis

Direktur PT BTB, I Wayan Mandia, dalam wawancara khusus pada Kamis (19/12), mengungkapkan bahwa pihaknya telah mempersiapkan berbagai langkah antisipasi untuk memastikan perjalanan pemudik berjalan lancar dan aman. 

“Kami memastikan kesiapan infrastruktur, fasilitas, dan layanan untuk menghadapi lonjakan yang diperkirakan akan sangat signifikan. Kami juga telah menyiapkan upaya pengaturan lalu lintas agar dapat mengakomodasi volume kendaraan yang lebih tinggi,” ujar I Wayan saat diwawancarai, Kamis (19/12/2024). 

Hutama Karya Siap Layani Pemudik Nataru 2025, Jalan Tol Padang-Sicincin Segera Beroperasi

Lonjakan Kendaraan Diprediksi Tembus 53 Ribu

Sejak awal periode libur Nataru, volume kendaraan di Tol Bakauheni-Terbanggi Besar sudah menunjukkan kenaikan. Pada 15 Desember 2024, tercatat ada peningkatan 21,4 persen dibandingkan hari biasa. 

Halaman Selanjutnya
img_title