Kebakaran Gudang BBM di Natar Lampung Selatan

Peristiwa kebakaran gudang BBM di Natar
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Bengkel yang yang dijadikan tempat penampungan Bahan Bakar Minyak (BBM) terbakar pada Rabu (1/5/2024) sekitar pukul 04.00 WIB. 

Perang Melawan Narkoba, Polres Lampung Selatan Gagalkan Peredaran Senilai Rp2,9 Miliar

Peristiwa tersebut berlokasi di Desa Candimas, Kecamatan Natar, Lampung Selatan.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut.

Konsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Rumah di Pelita Ujung, Satu Orang Luka Bakar

"Kebakaran terjadi subuh tadi, lokasinya di bengkel mobil yang dijadikan tempat penampungan BBM di wilayah Candimas, Kecamatan Natar, Lampung Selatan," kata Kabid Humas, Rabu (1/5/2024).

Lebih lanjut disampaikan Kabid Humas, pihak Polsek Natar maupun Polres Lampung Selatan masih melakukan penyelidikan terkait kebakaran yang terjadi. 

Terungkap! Identitas Jasad yang Ditemukan Warga di Pantai Canti Lampung Selatan, Ternyata

Kemudian Kabid Humas memaparkan, saat ini tim dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Lampung Selatan masih berupaya memadamkan api.

"Upaya pemadaman masih terus dilakukan oleh tim dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Lampung Selatan. Tadi sempat padam namun api kembali muncul disalah satu kendaraan yang terbakar," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
img_title