Eva Dwiana Pendaftar Pertama Bakal Calon Walikota Bandar Lampung dari PDI Perjuangan

Eva Dwiana diwakili oleh Lission Officer (LO) Roni
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

LampungEva Dwiana yang merupakan Incumbent Walikota Bandar Lampung mengambil formulir pendaftaran bakal calon (Balon) Walikota di Kantor DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Bandar Lampung, pada Selasa (23/04/2024). 

Tak Patuh Tapping Box, 18 Objek Pajak di Bandar Lampung Dapat Teguran dari Bapenda

Pengambilan berkas penjaringan calon walikota Eva Dwiana diwakili oleh Lission Officer (LO) Roni. 

Dalam kesempatan itu LO Eva Dwiana, Roni menjelaskan jika dia mewakili orang nomor satu di Kota Bandar Lampung untuk mengambil berkas pendaftaran pada penjaringan balon walikota di DPC PDI Perjuangan

Saleh Nawawi Resmi Dapat Rekomendasi Gerindra, Siap Majukan Potensi Pertanian Tanggamus

"Saya mewakili Ibu Walikota Eva Dwiana mengambil berkas pendaftaran calon walikota. Nanti pas pengembalian berkas ibu langsung yang mengantarkan," kata Roni. 

Sementara itu, Ketua tim penjaringan Walikota dan Wakil Walikota DPC PDI Perjuangan Kota Bandar Lampung, Dedi Yuginta menjelaskan, bahwa untuk berkas pendaftaran memang dapat di wakilkan. 

Driver Ojol di Bandar Lampung Terima Order Kirim Baju, Ternyata Berisi Narkoba

Akan tetapi, pada saat pengembalian berkas wajib yang bersangkutan hadir. 

"Ya hari ini Selasa incumbent Walikota Bandarlampung Eva Dwiana melalui LO nya mengambil formulir berkas pencalonan walikota di DPC PDI Perjuangan, kami tim penjaringan tadi sudah menerimanya dan memberikan berkas tersebut, dan nantinya saat pengembalian harus yang bersangkutan," kata Dedi Yuginta. 

Halaman Selanjutnya
img_title