Cerita Pemudik Tujuan Lampung Berangkat Awal Hindari Macet

Pemudik asal Pulau Jawa tiba di Lampung
Sumber :
  • Foto: Riduan

Lampung – Untuk menghindari kemacetan dan ingin menikmati berlebaran di kampung halaman lebih nyaman. 

Hutama Karya Catat 1,5 Juta Kendaraan Lintasi Jalan Tol Trans Sumatera Selama Mudik Lebaran 2024

 

Pemudik dari Pulau Jawa dengan tujuan berbagai daerah di Lampung memilih mudik lebih awal. 

H+5 Lebaran, Tercatat 546.139 Orang dan 129.161 Kendaraan Pemudik Tinggalkan Sumatera

 

"Iya saya mudik lebih awal, karena biar gak macet, saya baru sampe dari Malang, mau ke Pringsewu," kata Fitri, Rabu (3/4/2024).

Sampah di Kota Bandar Lampung Meningkat 40 Persen Selama Libur Lebaran

 

Hal senada juga disampaikan Inka, Mahasiswa Jogjakarta yang berasal dari Lampung Tengah. 

 

Bahkan, ia memesan tiket satu bulan sebelum keberangkatan nya kemarin atau Selasa, 2 April 2024. 

 

"Kebetulan memang saya mahasiswa semester akhir, jadi tahun kemarin sempet mudik seminggu sebelum lebaran dan itu macet banget," kata Inka.  

 

"Dan saya mudik lebih awal ini untuk menghindari macet. Jadi saya udah pesen tiket itu satu bulan sebelum keberangkatan kemarin dari Yogyakarta," tambahnya. 

 

Sementara itu, salah satu agen Bus di Lampung bernama Rizky menyampaikan, saat ini untuk penumpang dari Pulau Jawa mulai berangsur-angsur datang. 

 

"Dimulai Senin sudah mulai terlihat banyak yang mudik," jelasnya. 

 

Kemudian, Rizky juga menambahkan bahwa ada penyesuaian tarif di musim mudik lebaran tahun 2024 ini. 

 

"Harapan kita yah semoga rame, terus kenyamanan itu yang pasti harus," pungkasnya. (*)