Caleg DPRD Lampung, H. Edwar Juanda Rusydi Ajak Masyarakat Cerdas Memilih di Pemilu 2024

H. Edwar Juanda Rusydi Beserta Keluarga
Sumber :
  • VIVA Lampung/Juanda, Edwar

Ia juga sarat pengalaman profesional. Diantaranya, project supervisor Indonesian- Canadian Youth Exchange Program, tahun 2010-2012, National Vice President Indonesia Junior Chamber (IJC) 2001, Program Director REI Consultant (konsultan bisnis dan sumber daya manusia), anggota dan pengurus PCMI Lampung, pun pengurus FKA GMNI Lampung. Ia juga Venture Capitalist untuk UKM.

6 Kapolsek dan 2 Kasat Polresta Bandar Lampung Resmi Bergulir

Di bidang politik, Edwar Juanda menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Lampung.

Keteguhan hatinya tertanam sejak dini untuk meraih kesuksesan, seperti terbukti dengan beberapa penghargaan bergengsi yang diterimanya. Seperti penghargaan Pemuda Teladan Provinsi Lampung dari Kanwil Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung pada tahun 1992 dan beasiswa tunjangan ikatan dinas dari Dirjen Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI dari tahun 1993 hingga 1995.

Hari Pendidikan Nasional 2024, Kapolda Lampung : Meningkatkan Komitmen untuk Masa Depan Bangsa

Ia juga pernah menjadi Nominator Indonesian Development Award oleh Yayasan Kharisma Internasional pada tahun 2000, 2005, 2012, dan 2017. Selain itu, Edwar Juanda menerima piagam penghargaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga sebagai Supervisor Proyek Pertukaran Pemuda Indonesia-Kanada pada tahun 2011, 2012, dan 2013, bersama dengan berbagai penghargaan lain dari berbagai lembaga nasional dan internasional di bidang pendidikan, kepemudaan, pelestarian lingkungan, dan lainnya, menunjukkan kontribusi signifikan yang telah ia berikan selama ini.

Saat ini, figur low profil ini mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung dari Partai Perindo dalam pemilihan legislatif yang akan datang pada tanggal 14 Februari 2024, mewakili daerah pemilihan Bandar Lampung dengan nomor urut 3 di surat suara.

Ratusan Emak-emak di Lampung Demo, Tuntut Penyelesaian Tanggul Jebol

Ketika ditanya tentang prioritasnya jika terpilih menjadi anggota DPRD Lampung melalui pemilu 2024, Edwar Juanda menekankan, "Niat saya adalah fokus pada bidang pendidikan, terutama penghapusan biaya komite sekolah di semua tingkatan," ucapnya pada hari Sabtu, 20 Januari 2024, sore hari. Selain meningkatkan sistem pendidikan di Lampung, Edwar Juanda juga mengadvokasi untuk pelayanan kesehatan terbaik, isu lingkungan, peningkatan kualitas pariwisata, ekonomi kreatif, dan pengembangan UMKM di Lampung.