PDIP Isyaratkan Sinyal Bergabung dengan Pemerintahan Terpilih?
- Foto Dokumentasi Riduan
Lampung – Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Pangan, Pertanian, Kehutanan, dan Lingkungan Hidup, I Made Urip, menyiratkan sinyal kuat bahwa partainya berpotensi bergabung dengan pemerintahan terpilih.
Hal ini diungkapkannya dalam acara Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) yang digelar di Swiss-Bell Hotel, Bandar Lampung, baru-baru ini.
Saat diwawancarai awak media, I Made Urip menegaskan dukungan penuh PDIP terhadap program kerja presiden terpilih.
"Tadi disebutkan kita (PDIP) mendukung program kerja Presiden terpilih, apakah ini isyarat PDIP untuk masuk ke pemerintahan?," tanya awak media, pada Sabtu (28/9/2024).
"Itu kewenangan dari ketua umum, sinyal-sinyal itu sudah ada. Mudah-mudahan kerjasama ini bisa dilakukan. Itu tergantung kepada keputusan ketua umum kami, Ibu Megawati Soekarnoputri," ujar I Made Urip.