BEM Poltekkes Tanjungkarang Basmi Malaria di Desa Sidodadi, Wujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi
- Istimewa
Bandar Lampung, Lampung – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Lembaga Kemahasiswaan (LKM) Poltekkes Tanjungkarang berhasil menjalankan misi kemanusiaan dengan menggelar kegiatan Bina Desa pada 14-15 September 2024.
Kegiatan yang berfokus pada pemberantasan penyakit malaria ini menyasar Desa Sidodadi, yang tengah berjuang melawan maraknya kasus malaria yang telah menginfeksi 24 kepala keluarga.
"Kegiatan Bina Abdi Desa 2024 ini merupakan wujud nyata pengabdian kami terhadap masyarakat, khususnya Desa Sidodadi. Kami ingin memberikan solusi konkret atas permasalahan kesehatan yang dihadapi warga," ungkap Jeki Yopimal, Ketua BEM LKM Poltekkes Tanjungkarang, dalam keterangannya, Senin (16/9/2024).
Selama dua hari, mahasiswa Poltekkes Tanjungkarang bersama warga Desa Sidodadi menggelar berbagai kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan bahaya malaria dan memberikan solusi yang berkelanjutan.