Gubernur Lampung Kumpulkan Alumni IPDN Pasca Penganiayaan Senior kepada 5 Juniornya

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi Kumpulkan Alumni IPDN
Sumber :
  • Istimewa

"Jagalah nama baik Lampung, banggakanlah dengan pencapaian," katanya.

Gubernur berharap agar para alumni yang baru lulus ini dapat mengisi posisi atau jabatan yang tersedia di Kecamatan atau Kelurahan. Agar dapat meningkatkan wawasan dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Terakhir, Arinal berharap agar para alumni selalu menjaga kekompakan antara senior dan junior harus saling mendukung, kompak, dan menghormati satu sama lain, serta bekerja sama demi kemajuan Provinsi Lampung.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto, mengatakan bahwa para alumni IPDN harus menjaga nama baik lembaga dan Provinsi Lampung serta mampu meraih prestasi.

“Ini yang harus kita jaga betul, kepada teman-teman jangan berbuat sesuatu yang akhirnya merusak nama lembaga dan Provinsi Lampung. Kita harus jaga betul dan sayangi lembaga kita,” ujar Fahrizal.

Fahrizal mengatakan bahwa Gubernur Lampung menekankan kepada para alumni IPDN untuk membangun semangat korsa, artinya selalu membangun kerjasama, meningkatkan kompetensi, dan menjaga kekompakan.

Lanjut Fahrizal, para alumni IPDN harus bersyukur menjadi ASN, banyak orang di luar sana yang ingin menjadi ASN dan cara menunjukkan rasa syukur adalah dengan bekerja sebaik mungkin, menunjukkan bahwa ASN dapat dipercaya. Dengan mengembangkan kompetensi, loyalitas, dan integritas diri.