Lava Tour Merapi, Menikmati Keindahan Alam dan Kemegahan Gunung Merapi

Lava Tour Merapi - Jeep Adventure
Sumber :
  • VIVA Lampung/Indra Agust

VIVA Lampung, Destinasi – Indonesia memang memiliki banyak atraksi serta destinasi wisata yang menarik dan memukau. Salah satunya adalah Lava Tour Merapi, sebuah atraksi wisata yang menawarkan pengalaman berbeda bagi para wisatawan yang mencintai keindahan alam di lereng kaki Gunung Merapi, Yogyakarta

Way Tebing Ceppa, Kolam Pemandian Jernih dan Alami Yang Murah Meriah di Lampung Selatan

Lava Tour Merapi menawarkan pengalaman wisata yang berbeda dengan melihat dan mengunjungi bekas-bekas kedahsyatan letusan (erupsi) gunung api.

Museum Mini

Photo :
  • VIVA Lampung/Indra Agust
Polres Lampung Barat Terapkan Sistem Buka Tutup Arus di Lokasi Longsor Km 17 Kubu Perahu

Wisata Lava Tour Merapi bukanlah tujuan wisata yang biasa. Wisata ini memadukan keindahan alam yang luar biasa dengan pengalaman yang menarik dan mendebarkan. 

Para pengunjung akan di ajak melihat langsung pemandangan kemegahan Gunung Merapi yang menakjubkan serta wilayah Jogjakarta dari atas ketinggi. Selain itu, para wisatawan juga dapat menjelajahi banyak tempat menarik di sekitar kaki Gunung Merapi.

Tempat Wisata Kuliner di Jalan Tol Trans Sumatera Yang Perlu Dikunjungi Selama Libur Lebaran

Bunker Kaliadem Lava Tour Merapi

Photo :
  • VIVA Lampung/Indra Agust

Lava Tour Merapi sendiri terdiri dari beberapa pilihan paket wisata yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan para wisatawan. Salah satu paket wisata yang paling populer adalah wisata Jeep Adventure.

Paket wisata ini memungkinkan para wisatawan untuk menikmati keindahan alam di sekitar kaki Gunung Merapi dengan naik mobil jeep khusus yang telah di modifikasi.

Dalam perjalanan Jeep Adventure, wisatawan akan diajak melihat keindahan pemandangan Gunung Merapi dari jarak dekat. Para wisatawan akan menjelajah beberapa jalur yang sulit, termasuk jalan-jalan berbatu, jalur tanah yang berlumpur dan melewati aliran sungai.

Kali Kuning Jeep Adventure Lava Tour Merapi

Photo :
  • VIVA Lampung/Indra Agust

Namun, perjalanan yang menantang ini akan segera terbayar lunas ketika para wisatawan sampai ke spot-spot yang menakjubkan, seperti area bekas pemukiman warga yang hancur akibat letusan Gunung Merapi, Museum Mini Erupsi Merapi "Sisa Hartaku", Batu alien, Bungker Kaliadem, Kali (Sungai) Kuning dan pemandangan alam khas pegunungan disepanjang perjalanan.

Batu Alien Lava Tour Merapi

Photo :
  • VIVA Lampung/Indra Agust

Untuk dapat menikmati kegiatan Jeep Adventure Lava Tour Merapi, para wisatawan harus mengikuti beberapa aturan yang telah ditetapkan oleh pihak pengelola wisata, seperti menggunakan helm saat tour berlangsung. Selain itu, para wisatawan juga harus memperhatikan kondisi fisik dan cuaca yang sedang berlangsung. 

Lava Tour Merapi adalah pilihan destinasi wisata yang cocok bagi para wisatawan yang ingin merasakan pengalaman petualangan yang berbeda dan menantang.

Dengan keindahan alam dan pengalaman yang luar biasa, wisata Lava Tour Merapi akan membuat liburan anda menjadi tak terlupakan saat anda sedang berada di Yogyakarta.