Kisah Perjuangan Jasa Ojek Modifikasi Membawa Logistik Pilkada 2024 ke Wilayah Terpencil di Lampung
- Istimewa
"Tantangannya luar biasa dalam mengantarkan logistik pemilu ke wilayah 3T (terjauh, terluar, terisolir). Kita mengalami sendiri bagaimana tantangan para penyelenggara pemilu untuk mengantarkan logistik pemilu ini agar hak warga negara untuk menentukan pilihannya tersampaikan," kata Hermansyah, Kadiv Hukum dan Pengawasan KPU Provinsi Lampung.
Sebelumnya, lanjut Hermansyah, dirinya hanya melihat dari media televisi dan media sosial tentang perjuangan para penyelenggara pemilu dalam mengantarkan logistik ke wilayah 3T. Setelah terpilih menjadi komisioner KPU, dirinya ingin merasakan secara langsung perjuangan tersebut.
"Saya merasakan sendiri perjuangan mengantarkan logistik ini. Sangat sulit sekali untuk dijangkau. Sangat sulit dan sulit sekali dijangkau," bebernya.
Sementara itu, Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, menyatakan distribusi ke wilayah 3T membutuhkan perhatian khusus karena medan yang sulit dan jarak tempuh hingga enam jam perjalanan.
Wilayah 3T di Kecamatan Bangkunat meliputi Pekon Way Haru, Way Tias, Bandar Dalam, dan Siring Gading, dengan total 11 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Untuk memastikan keamanan, 24 personel kepolisian, yang dipimpin oleh Ipda Suhadi sebagai perwira pengendali, dikerahkan untuk pengawalan dan pengamanan logistik.
“Alhamdulillah, personel kami berhasil mengawal logistik hingga tiba di lokasi dengan selamat. Meskipun perjalanan penuh tantangan, tidak ada logistik yang rusak,” ujar Kapolres.