Bawaslu Mesuji Lampung Tanggapi Viral Video Calon Nomor Urut Dua, Elfianah Khamami

Elfianah Khamami saat berkampanye
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Video yang memperlihatkan calon nomor urut dua dalam Pilkada Mesuji, Elfianah Khamami, baru-baru ini viral di media sosial, memicu perbincangan hangat di kalangan masyarakat. 

Polisi Amankan 10 Pelajar Terlibat Tawuran di Jalur Dua Desa Hara Kalianda yang Viral di Media Sosial

Menanggapi hal ini, Bawaslu Mesuji langsung bergerak cepat untuk memastikan apakah ada potensi pelanggaran yang terjadi.

Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Mesuji, Robby Ruyudha, mengonfirmasi bahwa video tersebut memang menampilkan sosok Elfianah. 

KAI Ingatkan Bahaya Beraktivitas di Sekitar Rel Kereta

Namun, ia menekankan bahwa pihaknya masih mendalami apakah pernyataan dalam video itu disampaikan dalam kegiatan kampanye resmi atau bukan.

"Apakah video itu terkait kegiatan kampanye resmi atau hanya berlangsung di rumah, kami belum bisa memastikan. Kami perlu menunggu konfirmasi lebih lanjut dari tim terkait," ujar Robby, Rabu (24/10/2024).

Pabrik Tapioka PT Bumi Waras Purwodadi Kebakaran, Tidak Ada Korban Jiwa

Belum Ada Laporan Resmi, Penyelidikan Tetap Berlanjut

Hingga saat ini, Robby menyebut belum ada laporan resmi yang masuk ke Bawaslu terkait dugaan pelanggaran Pilkada. Namun, Bawaslu Mesuji tidak tinggal diam dan terus melakukan pemantauan serta penelusuran terhadap kasus ini.

Halaman Selanjutnya
img_title