Pekerja di Lampung Pilih Fleksibilitas, Paruh Waktu Jadi Primadona

Foto: REUTERS/Robert Galbraith/File Photo
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Dalam rilis terbarunya yang disampaikan secara daring pada Selasa (5/11), Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Lampung melaporkan peningkatan signifikan dalam penyerapan tenaga kerja sepanjang Agustus 2023 hingga Agustus 2024. 

Bagaimana Perekonomian Lampung di Triwulan III-2024? Ini Kata BPS

Sebanyak 89,93 ribu orang tercatat memasuki lapangan kerja dalam periode tersebut, menunjukkan sinyal positif adanya perluasan lapangan kerja di Lampung. 

Data ini juga mengungkapkan berbagai perubahan dalam pola jam kerja yang kini menjadi tren di kalangan tenaga kerja provinsi tersebut.

Lampung Inflasi 0,20 Persen di Oktober, Makanan Hingga Tembakau jadi Pemicu

Pekerja penuh, yaitu mereka yang bekerja minimal 35 jam dalam seminggu, tercatat sebanyak 2.896,70 ribu orang. Namun, angka ini mengalami penurunan sekitar 56,04 ribu orang dari tahun sebelumnya. 

Sementara itu, pekerja paruh waktu, yaitu mereka yang bekerja kurang dari 35 jam per minggu tanpa mencari pekerjaan tambahan, menunjukkan peningkatan signifikan. 

Lampung Terancam Krisis Industri? Banyak Perusahaan Tutup dan Relokasi di 2024

Pada Agustus 2024, jumlah pekerja paruh waktu mencapai 1.429,88 ribu orang, naik sebesar 84,51 ribu orang. 

Menurut Kepala BPS Provinsi Lampung, Atas Parlindungan Lubis, kenaikan ini menggambarkan peningkatan fleksibilitas dalam jam kerja yang menjadi pilihan banyak orang. 

Halaman Selanjutnya
img_title