Kronologi Ibu dan Anak Disekap "Pak Ogah" di Bandarlampung

Ilustrasi Ibu dan Anak Disekap di Bandarlampung
Sumber :
  • iStockphoto

Ditemukan 5 anak RD beserta istri RD yang lemas dan kekurangan gizi. Salah satu anaknya masih bayi terlihat lemas dan panas dingin. Ketua RT pun membawa keluarga RD tersebut ke puskesmas.

Polres Lampung Selatan Edukasi Kaum Muda tentang Bahaya Narkoba dan Radikalisme

Diketahui, sebenarnya RD memiliki 8 anak. Tiga sudah sekolah dan 5 anak yang lainnya dikurung di dalam bedeng bersama ibunya.

“Anaknya itu ada delapan, tiga sudah sekolah. Anak yang kecil-kecil dikurung sama ibunya sekitar umur 5 tahun dan paling kecil 7 bulan,” kata tetangga RD, Sabtu (28/01/2023).

Pendidikan Gratis vs Realita Kemiskinan: Sindiran dalam Debat Wali Kota Bandar Lampung

Tetangga RD yang tidak ingin disebutkan namanya itu menjelaskan kesengsaraan keluarga RD yang dikurung di dalam bedeng dengan tidak adanya penerangan.

“Mereka di dalam selama dikurung tidak ada penerangan, tetapi ayamnya yang dikasih lampu,” sambungnya.

Pasar Megah, Pembeli Enggan, Sepinya Pasar Pasir Gintung Bandar Lampung Masih Jadi Keluhan

Dijelaskannya juga, RD dan keluarganya sudah menempati bedeng kontrakannya itu selama kurang lebih 7 bulan. Namun mereka jarang berkomunikasi dengan tetangga sekitar.

“Sering kami kasih sayur dan makanan untuk bantu-bantu seadanya,” ucapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title