Viral Aksi Jagoan Sekelompok Remaja Konvoi Membawa Sajam di Pringsewu
Senin, 14 Agustus 2023 - 22:00 WIB
Sumber :
- Istimewa/Tangkapan Layar
AKBP Benny juga mengimbau masyarakat agar tetap menjaga ketenangan dan tidak terpengaruh oleh viralnya video tersebut.
Ia mengajak masyarakat untuk segera melaporkan kejadian-kejadian yang mengkhawatirkan kepada pihak kepolisian. Pelaporan dapat dilakukan melalui kantor Polsek terdekat atau melalui layanan pengaduan yang tersedia di Polres Pringsewu.
Baca Juga :
Aliansi Lampung Bersama Palestina Pastikan Aksi Damai 19 April, Prosedur Kepolisian Dipenuhi
Selain itu, AKBP Benny juga mengingatkan kepada orang tua untuk lebih memperhatikan keberadaan dan aktivitas anak-anak mereka. Ia menyarankan agar anak-anak sudah berada di rumah sebelum pukul 22.00 WIB sebagai salah satu langkah pencegahan terhadap kemungkinan keterlibatan anak-anak dalam kasus kriminal. (hum/pol)