196 Personil Siap Amankan Pilkada Pringsewu

Polres Pringsewu
Sumber :
  • Nanang

Sinergi ini diharapkan dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilu. Untuk memastikan koordinasi berjalan efektif, Polres Pringsewu turut menugaskan Perwira Pengendali (Padal) di setiap kecamatan.

 

"Pengamanan ini merupakan bentuk komitmen kami untuk mendukung kelancaran proses pemilu. Kami berharap seluruh tahapan dapat berjalan aman dan kondusif," ungkap Kapolres.

 

Selain itu, menjelang puncak pelaksanaan Pilkada, Polres Pringsewu mendapat tambahan 56 personel Bantuan Kendali Operasi (BKO) dari Satuan Brimob dan Direktorat Samapta Polda Lampung. Mereka akan terlibat dalam operasi pengamanan dengan tugas meliputi patroli preventif, penjagaan lokasi strategis, hingga pengamanan pada hari pemungutan suara.

 

"Tambahan personel ini akan memperkuat pengamanan di wilayah Pringsewu, khususnya pada titik-titik rawan. Kami akan bekerja sama untuk memastikan Pilkada di Kabupaten Pringsewu berlangsung tertib dan damai," tambah AKBP M. Yunnus Saputra.