Polda Lampung Lepas 800 Pemudik dalam Program Mudik Gratis Tujuan Yogyakarta dan Solo

- Istimewa
Bandar Lampung, Lampung – Sebanyak 800 pemudik diberangkatkan dalam program Mudik Bareng Klik Indomaret tahun 2025 yang digelar di Halaman Parkir PKOR Way Halim, Bandar Lampung, pada Kamis (27/3/2025).
Program ini diselenggarakan oleh PT Indomarco Prismatama (Indomaret) sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang ingin pulang kampung saat Lebaran.
Direktur Binmas Polda Lampung, Komisaris Besar Polisi (KBP) V. Thirdy Hadmiarso, secara resmi melepas para pemudik yang diberangkatkan menggunakan 16 armada bus menuju Yogyakarta dan Solo. Turut hadir dalam acara ini Kapolresta Bandar Lampung, KBP Alfret Jacob Tilukay.
Kabid Humas Polda Lampung, Komisaris Besar Polisi Yuni Iswandari, mengatakan bahwa kepolisian mengapresiasi inisiatif Indomaret dalam menyediakan fasilitas mudik gratis bagi masyarakat.