Melawan Saat Ditangkap, Polisi Tembak DPO Curat

- Nanang
Lampung –Tekab 308 PRESISI Polsek Gunung Labuhan Polres Way Kanan berhasil mengamankan diduga DPO pelaku curat (pencurian dengan pemberatan) di SDN 1, Kampung Banjar Ratu Kecamatan Gunung Labuhan Kabupaten Way Kanan. Sabtu (18/05/2024).
Tersangka inisial RU (24) warga Dusun 7 Mekar Jaya Kampung Banjar Ratu Kecamatan Gunung Labuhan Kabupaten Way Kanan.
Kapolres Way Kanan AKBP Pratomo Widodo melalui Kapolsek Gunung Labuhan Iptu A. Haris menerangkan kronologis kejadian curat terjadi kronologis kejadian pada hari Senin 23 Januari 2024, sekitar pukul 06.30 WIB Edi Irawan diberi tahu oleh Saksi (penjaga sekolah SD 01 Banjar Ratu) bahwa ruangan kantor sekolah jendelanya sudah dalam keadaan terbuka.
Kemudian, saksi membuka ruangan tersebut untuk melihat ke dalam ruangan, sesudah saksi masuk dan melihat ruangan sudah dalam keadaan berantakan dan melihat barang - barang kantor sudah tidak ada ditempatnya lagi.