Pentingnya Netralitas ASN dan Kepala Desa dalam Pilkada Lampung 2024

Ilustrasi ASN
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Istimewa

Lampung – Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bukan hanya sekadar seremoni politik, melainkan harus memberikan kontribusi nyata bagi kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah. 

 

Hal ini ditegaskan oleh Ketua Bawaslu Lampung, Iskardo P. Panggar, saat membuka Workshop Penanganan Pelanggaran Netralitas ASN dan Kepala Daerah bersama stakeholder di Bandar Lampung, Selasa (10/9/2024). 

 

Iskardo menekankan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib netral dalam setiap tahapan Pilkada sesuai dengan peraturan yang berlaku. Menurutnya, dalam pesta demokrasi ini, semua pihak terlibat dan ada potensi pelanggaran. 

 

"Oleh karena itu, Bawaslu Lampung mengadakan diskusi malam ini untuk menyamakan persepsi," ujarnya.