Tiga Warga Tewas, Rumah Terendam Banjir di Kecamatan Panjang Bandar Lampung

Warga saat melintasi banjir
Warga saat melintasi banjir
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

Warga pun masih berjibaku membantu proses evakuasi dan membersihkan sisa lumpur yang menumpuk di dalam rumah mereka.

 

Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, membenarkan adanya korban jiwa dalam peristiwa ini. 

 

Ia menyampaikan bahwa pemerintah telah berupaya maksimal menanggulangi banjir melalui berbagai program, termasuk normalisasi drainase dan koordinasi lintas instansi.

 

"Kami turut berduka atas jatuhnya korban jiwa. Pemerintah terus berkoordinasi dengan BPBD, Dinas PU, dan relawan untuk memastikan evakuasi serta bantuan bagi warga terdampak berjalan lancar," ujar Eva Dwiana.