Polda Lampung Bersinergi Dukung Swasembada Pangan, Targetkan Penanaman Jagung 1 Juta Hektar
Jumat, 17 Januari 2025 - 15:43 WIB
Sumber :
- Istimewa
Bandar Lampung, Lampung – Polda Lampung bersama berbagai pihak terkait berkomitmen untuk mendukung program swasembada pangan nasional, dalam rapat koordinasi yang digelar Kamis (16/1/2025).
Rakor ini bertujuan mendukung program nasional penanaman jagung seluas 1 juta hektar di Provinsi Lampung sebagai bagian dari upaya mewujudkan swasembada pangan.
Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika menegaskan bahwa Polri akan berperan aktif dalam mengawal pencapaian target penanaman jagung seluas 1 juta hektar di Provinsi Lampung.
"Program ini sejalan dengan kebijakan Presiden melalui program Asta Cita untuk mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan dalam waktu yang sesingkat-singkatnya," ujar Helmy.