Kabar dan Kondisi Terkini Ibu ODGJ yang Tinggal 12 Tahun di Rumah Mewah Terbengkalai

Kondisi Terkini Ibu ODGJ yang Tinggal 12 Tahun di Rumah Terbengkalai
Sumber :
  • (YouTube/Pratiwi Noviyanthi)

Lampung – Seperti diketahui, akhir-akhir ini viral seorang anak bernama Tiko yang merawat ibunya bernama Eny yang dalam kondisi ODGJ di rumah mewah terbengkalai tanpa listrik dan air di wilayah Cakung, Jakarta Timur selama 12 tahun.

Kisah Tiko yang merawat ibunya yang mengalami ODGJ viral usai kanal YouTube Bang Brew TV menyebarluaskannya ke publik.

Dilansir dari berbagai sumber, Ibu Eny mulai mengalami depresi sejak ditinggal suaminya pada tahun 2010 lalu.

Adapun pekerjaan Ibu Eny dan Ayah Tiko di masa lalu, yakni sebagai rekanan departemen keuangan di salah satu perusahaan elit, keduanya bekerja satu divisi, satu kantor, dan merupakan rekan kerja.

“Papa sama, jadi satu jabatan, satu kantor, satu divisi, satu rekan. Rekanan Departemen Keuangan, sebagai rekanan,” kata Tiko, dikutip melalui kanal YouTube Bang Brew TV.

Sejak Ibu Eny dan suaminya bercerai, hidup Tiko yang masih remaja seketika berantakan usai mengetahui adanya perceraian di antara kedua orangtuannya.

Aliran listrik dan air terputus, sehingga Tiko dan Ibu Eny harus sampai menadahkan air hujan guna keperluan mandi dan masak.

Beberapa tetangga Ibu Eny pun prihatin dan Tiko kerap sering meminta air kepada tetangganya.

Kabar Terkini Ibu Eny

Pada Rabu, (04/01/2023), Ibu Eny telah dibawa Suku Dinas Sosial Jakarta Timur ke RSKD Duren Sawit untuk menjalani perawatan.

Kepala Suku Dinas Sosial (Kasudinsos) Jakarta Timur (Jaktim) Purwono menuturkan Ibu Eny dibawa terlebih dulu ke Rumah Sakit  untuk perawatan kebutuhannya.

“Setelah nanti diobati seandainya sembuh, bisa kembali ke rumahnya lagi. Tapi kalau seandainya, katakanlah anaknya nggak sanggup merawat, nanti tentu Dinsos akan dititipkan dulu sementara di panti,” kata Purwono.

Purwono mengatakan jika Tiko sanggup merawat ibunya sehabis dipulangkan dari RS, Ibu Eny akan dipulangkan ke rumah mewahnya yang baru dibersihkan sekarang.

Namun Purwono juga menawarkan panti asuhan di kawasan Cipayung jika Tiko ingin menaruh Ibu Enyh di sana.

Kabar Terbaru Rumah Ibu Eny

Diketahui Pada kemarin, Rabu, (04/01/2023) Ketua Yayasan Bunda Milenial Sisca Rumondor melapor ke Damkar Jakarta Timur untuk melakukan bersih-bersih di rumah Ibu Eny. 

Ada 12 personel damkar yang dikerahkan serta 1 unit mobil pemadam.

Usai bersih-bersih yang dilakukan Damkar Jakarta Tim, kondisi dalam rumah Ibu Eny kini sudah lebih baik. Debu tebal di lantai rumah sudah hilang. (Dwi Arrahman)