Listrik di Bandar Lampung Kembali Menyala Setelah 11 Jam

Listrik kembali menyala di Tanjung Senang, Bandar Lampung
Sumber :
  • Foto Dokumentasi Riduan

Lampung – Setelah mengalami pemadaman listrik selama kurang lebih 11 jam, akhirnya aliran listrik di wilayah Bandar Lampung kembali menyala pada pukul 21.00 WIB. 

 

Seperti yang terpantau di Tanjung Senang, Kota Bandar Lampung. 

 

Padamnya listrik ini terjadi akibat gangguan transmisi pada Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 275kV yang menyebabkan pemadaman di seluruh wilayah Lampung, Bengkulu, Jambi, dan Sumatra Selatan.

 

Padamnya listrik yang terjadi sejak pukul 10.00 WIB ini sempat melumpuhkan berbagai aktivitas masyarakat.