Sempat Tertunda Hampir 3 Tahun, Penerima Umroh Gratis Berangkat Ke Tanah Suci

Bahagia, Penerima Umroh Berangkat Ke Tanah Suci
Sumber :
  • Hendri Yansah

Bandarlampung, LampungWali Kota Bandarlampung Eva Dwiana melepas 500 orang jamaah umroh yang akan berangkat ke Tanah Suci, Arab Saudi guna beribadah.

"Jamaah umroh ini terbagi menjadi dua kelompok terbang (kloter) yaitu 76 orang pada Jumat (2/12) dan 422 jemaah pada hari ini," kata Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, di Bandarlampung, Sabtu.

Ia mengatakan bahwa pada tahun 2021, pemkot tidak melepas dan memberangkatan jamaah umroh karena pandemi COVID-19 sedang merebak di Bandarlampung.

"Tahun 2021 tidak ada yang diberangkatkan umroh karena terkendala pandemi COVID-19. Yang berangkat baru ini," kata dia.

Wali Kota meminta agar masyarakat kota Bandalampung yang akan berangkat umrah dapat kompak dan saling membantu dan dapat menjaga kesehatan saat di perjalanan.

"Kalau melihat kawan ada yang sedang kesusahan pas di tanah suci, seperti sakit dibantu, saling menguatkan, yang merasa muda agar memperhatikan yang lanjut usia, karena ini saudara kita semua," kata dia.

Ia juga mengingatkan agar para jamaah umrah dapat membawa keperluan yang cukup untuk di tanah suci, seperti obat-obatan untuk menjaga kesehatan dan lainnya. (ant)